Artikel Blog Sudah Mencapai 1000, Bisa Gajian Setiap Bulan ! Saya Tidak Percaya
Menulis blog sampai pada level 1000 artikel bukanlah mudah tapi bukan berarti tidak mungkin.Mungkin saja asal diniatkan dan dikerjakan dengan penuh rasa senang.
Tanpa hal itu rasanya menulis artikel blog adalah sebuah kegiatan yang membosankan.
Balik ke pembahasan pada judul……
Ada beberapa blog yang pernah saya baca yang mengatakan “ Untuk bisa gajian setiap bulan dari Adsense isilah blog dengan 1000 artikel “.
Memang jujur saat artikel ini diluncurkan saya belum mencicipi gaji dari Adsense, tapi itu persoalan lain.
Pendapat yang mengatakan blog yang sudah ada 1000 artikel sudah bisa gajian setiap bulan, membuat saya tidak begitu cepat percaya.
Apakah segitu mudahnya menghasilkan uang dari Adsense hanya dengan memiliki 1000 artikel ? jawaban saya tidak, masih banyak beberapa point yang perlu diperhatikan dan di miliki.
Ok saya ilustrasikan dahulu…..
Jika seandainya saya membayar 100 orang untuk menulis artikel sebanyak 1000 artikel.
Yang mana setiap orang berkewajiban menyetorkan artikel sebanyak 10 artikel kepada saya.
Waktu yang saya berikan kepada mereka adalah 10 hari, jadi mereka kemungkinan besar mampu untuk menulis 1 artikel perhari.
Honor yang saya berikan kepada mereka per/artikel adalah 10.000 rupiah, karena untuk artikel 300 suku kata pasarannya adalah 5000 rupiah.
Jadi anggaplah saya pesan artikel dengan 700 suku kata per/artikel.
Jadi modal yang saya keluarkan untuk membuat 1000 artikel adalah 10 juta rupiah.
Dan artikel tersebut selesai semua pada hari ke -10, dan 50 hari kedepannya saya gunakan untuk memposting artikel tersebut secara perlahan.
Yang mana perhari anggaplah saya posting artikel sebanyak 25 artikel selama 50 hari, dan saya kira masuk akal.
Dalam sehari kita luangkan waktu 5 jam untuk memposting artikel tersebut, yang mana setiap jamnya 5 artikel yang kita tayangkan di blog.
Berarti blog dengan 1000 artikel dalam 60 hari dengan rincian 10 hari menulis dan 50 hari memposting, sudah termuat sesuai target.
Tapi apakah pada setiap tanggal gajian adsense, blog tersebut sudah bisa gajian ?
Saya jawab kemungkinan besar belum, dengan catatan Akun Adsense full approved sudah ada alias kita anggap blog dengan ilustrasi diatas adalah blog ternakan alias blog ke dua atau ke berapalah…..
Kenapa saya vonis blog dengan 1000 artikel diatas,belum tentu bisa gajian setiap bulan ?
Alasannya :
1. Pengunjung butuh waktu untuk datang ke Blog kita
2. Google Butuh Waktu untuk mengindeks artikel
3. Google adalah Perusahaan besar yang di Isi Oleh orang – orang pintar
4. Google adsense bisa bangkrut
5. Materi blog menentukan penghasilan anda
Lalu bagaimana dengan blog yang sudah memiliki 1000 artikel lainnya ?
Kemungkinan besar blog meraka itu sudah berusia dua tahun ke atas, sehingga dipandang normal dan wajar .
Demikianlah artikel singkat ini dibuat semoga bermanfaat, jika ada kesalahan pada ide dan Penulisan saya mohon maaf.